Tuesday, July 12, 2016

Tiga langkah penting bila kita lemah “agar bisa semangat berbisnis“

Apa yang bisa kita lakukan untuk menggali motivasi dari kekurangan dan rasa kurang yang kita miliki? Berikut ini adalah pembelajaran yang kita pilih :

1. Auditlah kekurangan anda

Buatlah daftar yang rasional tentang kekurangan yang anda miliki atau rasa kurang yang sering muncul. Bukan kekurangan yang punya pengertian hasil, melainkan kekurangan yang punya pengertian usaha untuk mencapai hasil itu.

Kalau kekurangan dalam bentuk hasil yang kita daftar, pasti tidak akan lari dari bentuk kekurangan yang seperti : kurang uang, kurang mobil, kurang tanah, kurang dihormati, kurang kekuasaan. Apakah itu salah? Tentu saja tidak.

Tetapi kekurangan yang demikian tidak ada solusinya. Orang yang paling kaya atau orang yang paling berkuasa sekali pun masih merasa kurang. Kekurangan yang perlu kita daftar secara rasional adalah kekurangan yang punya pengertian kemampuan (ability).

Jika kita mengetahui dengan baik kekurangan yang semacam ini, maka solusi riilnya gampang kita muncculkan. Cara-cara yang bisa kita gunakan untuk mendeteksi dan mengaudit kekurangan ini antara lain :

Pertama, menambah pengetahuan.

Semakin bertambah banyak ilmu yang masuk ke kepala kita, semakin banyak pula kekurangan dan kelebihan yang dapat kita ketahui. Sebaliknya semakin sedikit pengetahuan yang kita miliki, semakin sering kita merasa sudah tidak butuh tambahan pengetahuan lagi.

Menurut pengamatan Einstein, justru orang yang sedikit ilmunya yang sering menolak nasihat. Sebaliknya, justru orang yang banyak ilmunya yang bisa menerima nasihat. Ilmu pengetahuan seperti apa yang perlu kita tambah?

Secara umum,semua ilmu pengetahuan itu baik tetapi untuk mendapatkan ilmu pengetahuan yang bermanfaat bagi diri kita, maka kita perlu menyeleksi jenis-jenis pengetahuan yang cocok dengan keadaan diri kita hari ini.

Semua pengetahuan memang penting, tetapi yang lebih penting lagi menentukan dan menambah pengetahuan yang benar-benar cocok dengan keadaan diri kita hari ini. Ilmu pengetahuan yang bermanfaat seperti ini bisa kita peroleh dengan berbagai cara, mulai yang gratis sampai mahalnya minta ampun.

Kedua, menambah pengalaman dan belajar darinya.

Menambah pengalaman bisa dilakukan dengan cara melakukan sesuatu atas masalah yang menimpa kita pada hari ini untuk ditemukan solusiyang lebih baik dari yang pernah kita lakukan.

Solusi itu banyak, tetapi kalau kita bicara kualitas, tantu disana ada solusi yang punya kualitas rendah dan solusi yang lebih bagus, diperlukan upaya untuk mempelajari pengalaman atau hasil dari yang sudah kita lakukan.

Pengalaman akanmenjadi guru asalkan kita mau belajar darinya. Jika kita menolak belajar darinya, pengalaman tidak akan mengajarkan apapun kepada kita. Dengan mempelajari pengalaman, maka daftar kekurangan yang kita dapatkan lebih akurat dan lebih rasional.

Ketiga, menambah pergaulan.

Dengan memperbanyak orang yang kita kenal, selama itu kita niati untuk belajar, akan menambah pengetahuan tentang diri kita, melihat orang lain yang lebih baik dari kita, akan mengajarkan tentang apa saja yang perlu kita perbaiki.

Melihat orang lain yang sama dengan kita, akan menunjukan progres kemajuan yang sudah kita raih. Melihatt orang lain yang lebih bawah dari kita, akan mengajarkan apa saja yang perlu kita hindari.

2. Gunakanlah

Mengetahui memang penting, tetapi akan tidak bermanfaatapabila kita berhenti hanya sebatas mengetahui. Karena itu, kita harus menggunakan pengetahuan itu untuk melakukan sesuatu dan menghindari sesuatu berdasarkan pengetahuan kita. Mengetahui kekurangan akan sangat berguna apabila pengetahuan itu kita gunakan untuk :
  • Mendorong kita melakukan sesuatu yang bisa melengkapi kekurangan
  • Mendorong kita melakukan sesuatu yang bisa menunjukkan kelebihan
  • Mendorong kita menghindari sesuatu yang bisa menyelamatkan
Seperti yang saya katakan, memiliki kekurangan adalah kekurangan, tetapi mengetahui kekurangan dan menggunakan pengetahuan itu, tentulah bukan kekurangan, melainkan kelebihn atau kekuatan.

3. Sinergikanlah

Sinergi merupakan istilah yang sering digunakan untuk menjelskan praktik mengombinasikan dua kekuatan berbeda agar bisa menghasilkan keunggulan bersama yang jauh lebih unggul, seperti lahirnya seorang anak yang dihasilkan dari sinergi antara jenis kelamin laki-laki dan perempuan.

Beberapa langkah yang bisa kita lakukan untuk meyinergikan kelebihan dan kekurangan kita adalah :
  • Menemukan orang lain yang membutuhkan kita atau orang lain yang kelemahan ereka bisa ditutupi dengan kelebihan kita
  • Menemukan orang lain yang bisa meng cover kelemahan kita atau orang lain yang punya kelebihan yang dapat menutupi kekurangan kita
  • Menemukan orang lain yang bisa mendukung keberhasilan kita dengan kelebihan dan kekurangan yang kita miliki

Dalam praktiknya, pasti tidak semudah membalikkan tangan untuk menemukan orang-orang seperti di atas, tetapi karena mau tidak mau harus kita lakukan juga, maka yang paaling tepat adalah belajar dan berusaha terus.

Ada pepatah yang mengatakan bahwa di sekitar orang ahli itu ada sejumlah orang ahli. Seahli apapun seseorang, ia tidak menjadi hebat dengan keahliannya semata tanpa keterlibatan orang lain yang juga ahli.

No comments:

Post a Comment