Sunday, June 26, 2016

lingkungan kerja orang korea

Lain lubuk lain belalang, lain negara pasti juga lain kebiasaan orang-orangnya. Kira-kira begitu maksud pribahasa tersebutuntuk menggambarkan keragaman antar daerah. Cara kerja dan lingkungan kerja dikorea selatan tentu berbeda dengan diindonesia. Berikut ini adalah beberapa kebiasaan orang korea selatan di lingkungan kerja.

Pertama, mereka pekerja keras, disiplin, sigap dan berusaha menunjukkan integritas kinerjanya. Karenanya orang korsel tak segan-segan berlaku keras dan kasar terhadap karyawan demi kedisiplinan kerja tak jarang pula banyak karyawan yang sering dimarahi dengan kata-kata kasar, bahkan dengan memegang dan mendorong kepala. Hal ini sanggat biasa terjadi disana. Namun setelah marah, orang korea ini tidak akan menyimpan dendam, persoalan cukup berhenti ketika usai marah. Umumnya mereka kembali baik dan pekerjaan pun kembali berlanjut.

Kedu, terkit dengan hubungan antara atasan (bos) dengan bawahan, kesopanan wajib dijaga. Orang korsel jarang sekali melanggar aturan yang dibuat oleh bos, mereka selalu enaatinya, bekerja sigap, cepat dan menunjukka kerja baik.

Hal penting lainnya di lingkungan kerja adalah mengakui kesalahan dengan sportif lalu meminta maaf langsung ketika melakukan kesalahan tanpa dibumbui dengan banyak alasan. Orang korsel tidak menyukai orang yang tidak sportif dan banyak alasan.

Ketiga, seperti negara timur kebanyakan, korsel juga masih menjaga etika kesopanan dan budayaan. Selain menghormati antara atasan dan bawahan, dan saling membantu antar senior dan junior itu wajib hukumnya. Bentuk rasa penghormtan orang korsel salah satunya adalah dengan memberi salam dan membungkukan badan 45 derajat ketika bertemu.

Soal etika, kebiasaan orang korsel adalah menerima sesuatu dengan kedua tanggan begitu pula dengan memberikan sesuatu ke orang harus menggunakan kedua tanggan. Jangan lupa ketika menerima sesuatu ucapkan terima kasih.

Fakta lainnya tentang kebiasaan orang korsel adalah soal minuman keras atau minuman beralkohol. Orag korsel baik laki-laki dan perempuan sangat terbiasa menengak minuman beralkohol dalam acara tertentu. Masih terkait dengan korsel dan minuman beralkohol. Orang korsel biasa pergi minum ke cafe atau bar bersama temsn untuk melepas stres. Bagi orang korsel, seseorang yang diajak minum hingga mabuk sudah dianggap sebagai teman. Sehingga rahasia diantara mereka aman karena ada rasa saling percaya antar teman.

Kebiasan orang korea dilingkungan kerja adalah tidak merokok di sembarang tempat. Bagi mereka, tidak sopan merokok didepan orang tua, atau ditempat umum. Jika merokok mereka akan memilih tempat yang tida termasuk kategori tersebut dan tempat lainnya yang ada larangan merokok.

No comments:

Post a Comment